Hendy Setiono Menyabet Penghargaan Pengusaha Muda Asia-Afrika Menjadi seorang pengusaha sukses di usia muda tentunya tidak didapatkan dengan mudah oleh seorang Hendy Setiono. 11 Tahun menjalani bisnis The World’s Biggest Kebab Chain telah menempa dirinya dan lalu menular ke seluruh tim Kebab Turki Baba Rafi menjadi semakin baik dari waktu ke waktu. Deretan penghargaan yang diraih bapak 3 anak ini membuktikan pengaruh dan kontribusinya di dunia bisnis Indonesia dan Internasional tentunya.

Hendy Setiono Menyabet Penghargaan Pengusaha Muda Asia-Afrika

Rabu 17 September 2014 lalu bertempat di Kuala Lumpur Convention Center (KLCC), Hendy Setiono kembali terpilih sebagai Pemenang pertama Young Entrepreneur di acara 5th Young Entrepreneur Award mengalahkan pengusaha-pengusaha muda lain yang terbilang hebat-hebat pula. Acara penghargaan yang merupakan bagian dari acara 28th CACCI Conference ini mengusung nama organisasi CACCI (Confederation of Asia-Pacific Chambers of Commerce and Industry) yang merupakan organisasi non pemerintahan yang bergerak sebagai forum promosi tentang pentingnya peranan dari pebisnis, meningkatkan interaksi bisnis dan mempertajam pertumbuhan ekonomi regional.

Sungguh menggembirakan bahwa tahun 2014 kembali membawa peruntungan untuk kita semua. Melalui penghargaan dan apresiasi terhadap kontribusi Hendy Setiono ini diharapkan mempengaruhi kemajuan dari perusahaan PT. Baba Rafi Indonesia serta semakin menambah minat dan kepercayaan baik dari calon maupun para franchisee bahwa brand Kebab Turki Baba Rafi terus berkembang semakin besar dan mengharumkan citra Indonesia di mata dunia. Karena We Are Everywhere!